Minggu, 25 Desember 2011

Penyakit Hepatitis A

Hepatitis A adalah suatu jenis penyakit yang disebabkan oleh virus dari kotoran/tinja dan biasanya orang sering terkena penyakit ini melalui makanan yang jauh dari kebersihan. Penyakit Hepatitis A hampir sama dengan Hepatitis B dan C bedanya jikalau Hepatitis B dan C dapat tertular melalui aktifitas seksual yang dengan cepatnya dapat terkontaminasi dengan darah dan menyebar keseluruh Tubuh.




Biasanya penderita Hepatitis A terekspos penyakit kira-kira 2 sampai 6 minggu. Pada penderita itu sendiri akan mengalami gejala-gejala seperti lemah,letih,lesu terkadang hingga muntah terus menerus sehingga badan menjadi lemah dan terus melemah. Seringkali tidak ada bagi anak kecil; demam tiba-tiba, hilang nafsu makan, mual, muntah, penyakit kuning (kulit dan mata menjadi kuning), air kencing berwarna tua, tinja pucat. Hepatitis A dapat dibagi menjadi 3 stadium
(1) pendahuluan (prodromal) dengan gejala letih, lesu, demam, kehilangan selera makan dan mual (2) stadium dengan gejala kuning (stadium ikterik)
(3) stadium kesembuhan (konvalesensi). Gejala kuning tidak selalu ditemukan. Untuk memastikan diagnosis dilakukan pemeriksaan enzim hati, SGPT, SGOT. Karena pada hepatitis A juga bisa terjadi radang saluran empedu, maka pemeriksaan gama-GT dan alkali fosfatase dapat dilakukan di samping kadar bilirubin.

Agar Orang-orang yang anda cintai jauh dari penyakit ini lakukan pencegahan sedini mungkin,Bukankah pepatah sudah bilang mencegah lebih baik dari pada mengobati.Berikut adalah
Cara Pencegahannya ;

Menjaga kebersihan perorangan seperti mencuci tangan dengan teliti; orang yang dekat dengan penderita mungkin memerlukan terapi imunoglobulin. Imunisasi hepatitis A bisa dilakukan dalam bentuk sendiri (Havrix) atau bentuk kombinasi dengan vaksin hepatitis B (Twinrix). Imunisasi hepatitis A dilakukan dua kali, yaitu vaksinasi dasar dan booster yang dilakukan 6-12 bulan kemudian, sementara imunisasi hepatitis B dilakukan tiga kali, yaitu dasar, satu bulan dan 6 bulan kemudian. Imunisasi hepatitis A dianjurkan bagi orang yang potensial terinfeksi seperti penghuni asrama dan mereka yang sering jajan di luar rumah.

Semoga Anda maupun Kluarga Anda dijauhkan dari segala macam penyakit..Amiin...

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Popular Posts

Pengikut

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | GreenGeeks Review